
Feedback customer bukan sekadar opini, tapi kunci untuk meningkatkan kualitas produk, layanan, dan pengalaman yang Anda tawarkan. Oleh sebab itu, mengumpulkan umpan balik pelanggan sangat penting bagi bisnis..
Penggunaan software customer feedback menjadi solusi untuk mengotomatiskan pengumpulan dan pengelolaan feedback. Temukan software feedback pelanggan terbaik untuk bisnis Anda pada artikel berikut.

Daftar Rekomendasi Software Customer Feedback Terbaik di Indonesia untuk Bisnis
1. Mekari Qontak

Mekari Qontak menawarkan solusi customer service lengkap yang memungkinkan bisnis mengumpulkan feedback pelanggan secara real-time. Aplikasi feedback pelanggan Mekari Qontak memiliki fitur analitik otomatis untuk mengukur kepuasan pelanggan dan integrasi CRM untuk tindak lanjut yang efisien.
Harga: Biaya berlangganan Mekari Qontak bisa diketahui dengan menghubungi customer support mereka.
Fitur utama yang Mekari Qontak tawarkan di antaranya, sebagai berikut:
- Omnichannel Customer Service: Menghubungkan berbagai saluran komunikasi dalam satu platform.
- Automated Customer Service: Mengotomatiskan tiket dan interaksi pelanggan.
- Live Chat & Web Chat: Memudahkan pelanggan menghubungi bisnis secara real-time.
- CSAT Dashboard: Memantau tingkat kepuasan pelanggan secara real-time.
- KPI Tracking & Task Management: Monitoring KPI dan tugas secara fleksibel sesuai kebutuhan.
- Sistem yang Dapat Disesuaikan: Memberikan keleluasaan dalam menyesuaikan pipeline, tiket, dan SLA untuk optimalisasi layanan.
- Business Intelligence Dashboard: Menyediakan analitik mendalam dengan opsi ekspor dan kustomisasi laporan.
- Kelola interaksi pelanggan dengan mudah
- Mempermudah pelacakan penjualan dan layanan
- Tampilan yang intuitif dan dapat disesuaikan.
- Laporan analisis data yang akurat.
- Ketergantungan pada akses internet
Baca juga: Rekomendasi Feedback Management System Terbaik di Indonesia
2. Userback

Userback adalah alat customer feedback yang ideal untuk tim UI/UX dan developer dalam mengumpulkan feedback visual dari pengguna. Aplikasi ini memungkinkan pengumpulan feedback dalam bentuk screenshot, screen recording, dan komentar langsung pada website atau aplikasi.
Harga: Paket berbayar mulai dari $49/bulan
Fitur unggulan dari Userback sebagai berikut:
- Visual Feedback: Masukan umpan balik dalam bentuk screenshot.
- CRM Integrations: Terhubung dengan berbagai CRM.
- Custom Surveys: Formulir dan survei yang dapat disesuaikan.
- Survey Templates: Template siap pakai untuk kemudahan penggunaan.
- Analytics & Reporting: Laporan dan analitik real-time.
- Notifikasi real-time untuk pembaruan tugas
- Mudah berbagi file dan mengelola email
- Proses impor/ekspor data yang sederhana untuk transfer dokumen
- Tidak mendukung sistem operasi Linux
- Tidak memiliki fitur pembuatan database dan kalender
- Dukungan pelanggan terkadang lambat merespons
3. AskNicely

AskNicely adalah software survei kepuasan pelanggan yang berfokus pada pengukuran Net Promoter Score (NPS) dan otomatisasi feedback. Software ini memungkinkan bisnis mengumpulkan feedback secara otomatis melalui email dan SMS serta terintegrasi dengan CRM seperti Salesforce dan HubSpot.
Harga: Tidak tersedia harga di publik, sehingga harus menghubungi customer support AskNicely.
Fitur-fitur yang AskNicely tawarkan adalah sebagai berikut:
- Survey Kustom: Buat survei sesuai kebutuhan.
- Feedback Multichannel: Kumpulkan umpan balik dari email, SMS, dan web.
- Survei Interaktif: Lebih alami dan mendorong respons positif.
- Feedback Real-time: Tanggapan instan untuk aksi cepat.
- Integrasi Luas: Terhubung dengan CRM dan alat bisnis lainnya.
- Mudah dipasang dan diintegrasikan
- Laporan dan dashboard yang mudah dipahami
- Membantu menindaklanjuti siklus umpan balik
- Opsi kustomisasi lanjutan terbatas
- Harga mungkin kurang terjangkau bagi tim kecil
Baca juga: Cara Meningkatkan Kepuasan Pelanggan Efektif
4. Zonka Feedback

Zonka Feedback adalah software yang memungkinkan bisnis untuk mengumpulkan feedback dari berbagai channel, termasuk WhatsApp, email, SMS, kode QR, dan aplikasi mobile. Software ini menyediakan template survei siap pakai dan analitik real-time dengan laporan interaktif.
Harga: Paket dasar mulai dari $49/bulan.
Berikut fitur utama yang Zonka Feedback miliki:
- Automated Workflows: Otomatisasi respons feedback.
- Conditional Redirects: Pengalihan berdasarkan jawaban pelanggan.
- Auto Feedback Tagging: Penandaan feedback otomatis.
- Analytics and Reports: Analitik real-time dan laporan.
- Third-Party Integrations: Integrasi dengan CRM dan alat lainnya.
- Mengumpulkan feedback dari berbagai kanal
- Integrasi kuat dengan Salesforce, HubSpot, dan lainnya
- Mendukung banyak bahasa untuk penggunaan global
- Kurang intuitif dibanding pesaing dan fitur tertentu terbatas
- Beberapa fitur lanjutan memerlukan waktu untuk dipelajari
- Ditemukan kendala dengan tata letak dan integrasi
5. Medallia

Medallia menggunakan teknologi AI untuk menganalisis sentimen pelanggan dari berbagai saluran, seperti survei, ulasan online, dan media sosial. Software ini mampu menganalisis data dalam jumlah besar dan memberikan wawasan mendalam tentang perasaan pelanggan.
Harga: Tidak tersedia harga publik, sehingga harus menghubungi sales Medallia.
Fitur unggulan yang Medallia miliki adalah sebagai berikut:
- Feedback Capture: Mengumpulkan umpan balik real-time dari berbagai saluran.
- Role-Based Reporting: Laporan sesuai peran agar tiap tim mendapat wawasan relevan.
- Administration: Pengelolaan pengguna dan alur kerja yang fleksibel.
- AI & Analytics: AI menganalisis tren, sentimen, dan memberi rekomendasi otomatis.
- Integrations: Terhubung dengan CRM, ERP, dan aplikasi bisnis lainnya.
- Analisis pola feedback untuk strategi yang lebih baik
- Terhubung dengan CRM untuk efisiensi
- Dashboard pelaporan yang bisa disesuaikan
- Membutuhkan banyak upaya manual
- Kurang ramah untuk pemula
- Informasi berlebih yang memperlambat keputusan
6. CustomerSure

CustomerSure adalah software yang fokus pada pengukuran kepuasan pelanggan dan retensi. Software ini memungkinkan tim customer support untuk menindaklanjuti feedback negatif secara langsung dan menyediakan dashboard sederhana dengan laporan analitik yang mudah dipahami.
Harga: Mulai dari $99/bulan untuk paket dasar.
Berikut fitur utama yang CustomerSure tawarkan adalah:
- Collecting Feedback: Survei kustom untuk mengumpulkan umpan balik pelanggan.
- Real-Time Feedback: Masukan instan untuk respons cepat.
- KPI Performance: Pantau NPS, CSAT, dan tren kepuasan pelanggan.
- Analytics & Insights: Laporan AI dan heatmaps untuk analisis mendalam.
- Mudah digunakan, bahkan tanpa pelatihan
- Meningkatkan efisiensi dengan aturan interaksi yang efektif
- Performa dan dukungan pelanggan yang sangat baik
- Bergantung pada kualitas data awal untuk hasil optimal
- Implementasi bisa memakan waktu lebih lama
Baca juga: Cara Melayani Pelanggan dengan Baik Agar Tidak Berpaling
7. Qualtrics CustomerXM

Qualtrics CustomerXM adalah platform analisis feedback pelanggan yang canggih, dirancang untuk perusahaan skala besar. Software ini menggunakan AI untuk menganalisis feedback dalam jumlah besar dari berbagai sumber, seperti email, web, aplikasi mobile, dan media sosial.
Harga: Biaya berlangganan Qualtrics CustomerXM bisa diketahui dengan menghubungi sales mereka.
Fitur-fitur yang Qualtrics CustomerXM tawarkan adalah sebagai berikut:
- Analytics & Reporting: Laporan dan analisis tren pelanggan.
- Customer Journey Optimization: Optimasi pengalaman pelanggan.
- Targeted Agent Coaching: Pelatihan agen berbasis data.
- Customer Feedback Surveys: Survei umpan balik fleksibel.
- Customizable Platform: Dapat disesuaikan dengan kebutuhan bisnis.
- Cocok untuk pemula dan profesional
- Bisa disesuaikan untuk berbagai program pelanggan
- Terhubung dengan SAP, CRM, dan lainnya
- Tim support yang handal dan responsif
- Beberapa fitur memerlukan waktu untuk dikuasai
- Pengelolaan data bisa kaku
- Bisa mengalami lag pada studi besar
- Biaya sertifikasi cukup tinggi
Mengapa Mekari Qontak Sebagai Pilihan Terbaik untuk Bisnis Indonesia?
Mekari Qontak menjadi pilihan tepat bagi bisnis di Indonesia yang ingin unggul dalam layanan pelanggan. Keunggulannya terletak pada integrasi mendalam dengan WhatsApp, aplikasi chatting paling populer di Indonesia.
Integrasi ini memungkinkan bisnis mengumpulkan feedback langsung dari pelanggan melalui platform yang mereka gunakan sehari-hari.
Selain itu, Mekari Qontak memiliki sistem AI canggih yang menganalisis sentimen pelanggan dan mengidentifikasi tren penting dari feedback yang dikumpulkan. Dengan begitu, bisnis dapat menindaklanjuti setiap feedback secara efisien dan personal.
Sebagai contoh, TransGo berhasil meningkatkan skor kepuasan pelanggan (CSAT) menjadi 4,8/5 dengan solusi yang ditawarkan Mekari Qontak. Tidak hanya meningkatkan kepuasan pelanggan, operasional layanan TransGo juga meningkat hingga 85% setelah bermitra dengan Mekari Qontak.
“Mekari Qontak menjawab kebutuhan kami dengan fitur kategori agen, survei pelanggan, dan layanan 24 jam. Saya ingin hal ini diterapkan di bisnis lain juga. Karena manfaatnya nyata, saya sangat merekomendasikannya.”
Muhammad Qolbu AlMa’rifah, CEO & Founder TransGo
Kelola Customer Feedback secara Efisien dengan Mekari Qontak
Customer feedback sangat penting untuk meningkatkan kualitas produk, layanan, dan pengalaman pelanggan.
Sementara untuk mengelola feedback secara efisien, bisnis dapat memanfaatkan customer feedback management seperti Mekari Qontak yang menawarkan solusi lengkap dengan integrasi WhatsApp, chatbot, dan analitik otomatis.
Dibandingkan dengan platform lain, Mekari Qontak menjadi pilihan terbaik bagi bisnis di Indonesia karena mendukung berbagai kanal komunikasi dan meningkatkan efisiensi operasional. Hal ini terbukti dari kesuksesan TransGo dalam meningkatkan kepuasan pelanggan dan produktivitas layanan.
Coba Gratis aplikasi Mekari Qontak atau Konsultasi Gratis dengan tim ahli Mekari Qontak sekarang juga dengan klik di sini.
