8 mins read

7 Rekomendasi Healthcare CRM Software untuk Optimalkan Layanan Kesehatan

Tayang
Diperbarui
7 Rekomendasi Healthcare CRM Software untuk Optimalkan Layanan Kesehatan
Mekari Qontak Highlights
  • Healthcare CRM software adalah sistem CRM yang berguna untuk membantu tenaga medis meningkatkan komunikasi dan mengelola data pasien secara holistik.
  • Fitur wajib yang dimiliki healthcare CRM software diantaranya Manajemen Kontak, Penjadwalan Otomatis, Keamanan Data & Kepatuhan (HIPAA), serta Analisis dan Pelaporan Canggih.
  • Manfaat utama healthcare CRM software adalah menyatukan seluruh riwayat pasien dalam satu platform terpadu, menjadikannya alat krusial untuk layanan yang lebih cepat, efisien, dan personal.
  • Rekomendasi healthcare CRM software teratas di Indonesia diantaranya Mekari Qontak, Pipedrive, Zoho, dan masih banyak lainnya. 

Healthcare CRM software memungkinkan fasilitas kesehatan, seperti rumah sakit, untuk mengkonsolidasikan semua informasi pasien mulai dari riwayat medis hingga detail pembayaran pasien dalam satu platform terpadu.

Kemampuan ini sangat krusial untuk memberikan pengalaman pasien yang terbaik, membantu rumah sakit melayani pelanggan secara lebih cepat, efisien, dan personal.

Temukan rekomendasi healthcare CRM software terbaik yang teruji oleh pasar Indonesia pada ulasan blog Mekari Qontak di bawah ini.

Terbaik Karena
Integrasi channel pasien mudah
Best Deals
4.9/5
Ringkasan
Terbaik Karena
Integrasi Mudah & Efisien
4.5/5
Ringkasan
Terbaik Karena
Fokus efisiensi dan integrasi
4.4/5
Ringkasan
Terbaik Karena
Automasi pipeline mudah digunakan
4.3/5
Ringkasan
Terbaik Karena
Automasi & keamanan data terpusat
4.3/5
Ringkasan
Terbaik Karena
Pengelolaan pipeline & pasien efektif
4.2/5
Ringkasan
Terbaik Karena
Integrasi operasional kesehatan lengkap
4.1/5
Ringkasan

Apa itu Healthcare CRM Software?

Healthcare CRM software adalah sistem CRM yang berguna untuk membantu tenaga medis meningkatkan komunikasi dan mengelola data pasien secara holistik.

Aplikasi ini berfungsi untuk melacak riwayat interaksi pasien secara terperinci, seperti informasi pribadi, catatan medis, preferensi, dan interaksi dengan praktik atau bisnis perawatan kesehatan lainnya dalam satu platform terpadu.

Bahkan seorang Direktur ACS Data and Analytics di Denver health membuktikan bahwa penggunaan CRM membantu meningkatkan keterlibatan untuk pelayanan vaksinasi dan layanan lainnya.

“Ini (penggunaan CRM) adalah cara berbeda untuk memberikan perawatan pasien, dan sangat berhasil.” Rachel Everhart, MS, PhD.

Baca juga: Mengenal CRM: Pengertian, Tujuan, Manfaat, Kelebihan dan Fungsinya

Manfaat Menggunakan Healthcare CRM Software untuk Bisnis

Healthcare CRM software memiliki peran vital dalam bisnis pelayanan kesehatan karena berbagai manfaatnya meliputi:

  • Sinkronisasi data pasien: Menyinkronkan data perawatan dengan informasi pasien kapanpun dibutuhkan.
  • Menjalin hubungan baik dengan pasien: Memungkinkan fasilitas kesehatan untuk mempelajari perilaku, kebutuhan, dan tuntutan pasien, guna mengembangkan hubungan yang lebih personal.
  • Efisiensi operasional: Membantu mengatur tugas administrasi, meminimalkan waktu tunggu, dan meningkatkan fokus pada kebutuhan pasien.
  • Meningkatkan kepuasan pasien: Membantu pasien dengan manajemen proaktif terhadap status kesehatan mereka.
  • Penyelesaian masalah cepat: Mengidentifikasi penyebab masalah berulang yang dilaporkan pelanggan dan menawarkan penyelesaian berdasarkan prioritas.
Baca juga: Cara Kerja CRM: Strategi Jitu untuk Mengoptimalkan Bisnis

Rekomendasi Healthcare CRM Software Terbaik

Berikut adalah beberapa healthcare CRM software terbaik yang tersedia di pasar Indonesia untuk membantu Anda membuat keputusan strategis dalam mencapai layanan kesehatan berkualitas.

1. Mekari Qontak

Healthcare CRM Software_Mekari Qontak
Sumber: Mekari Qontak

Mekari Qontak menyediakan aplikasi CRM terbaik di Indonesia. Aplikasi CRM Qontak tidak hanya memiliki fitur lengkap dengan harga yang bersaing saja, tetapi ini juga dapat membantu Anda untuk mengelola bisnis pelayanan kesehatan dalam satu dashboard terpadu.

Harga Mekari Qontak: Anda bisa cek selengkapnya pada tautan ini.

Fitur unggulan Mekari Qontak:

  • Tampilan Database 360 Derajat yang Mudah
  • Detail Terperinci dari Semua Aktivitas
  • Pengaturan Akses Hirarki Database
  • Catatan, Komunikasi, Tugas & File
  • Laporan Penjualan, Layanan Pelanggan & Proyek yang Dapat Disesuaikan
  • Dashboard yang Kuat pada Ujung Jari Anda
  • Target vs. Pencapaian oleh Tim & Anggota
  • Laporan Garis Tren dan Aktivitas
  • Manajemen Deal, Proyek, dan Proses
  • Drag and Drop, Pop Ups dan Filter yang Kuat
  • Satu CRM dengan Banyak Pipeline
  • Menangani deal yang Membusuk dan Pipeline yang saling terhubung
  • Dokumen yang Disesuaikan dari Word atau Spreadsheets
  • Formula untuk Membuat Dokumen yang Fleksibel
  • Tugas dan Notifikasi Otomatis
Kelebihan
  • Komunikasi dengan pasien lebih efektif dan terpusat
  • Penyimpanan data pasien aman dan terstruktur
  • Dashboard analitik lengkap untuk evaluasi layanan
  • Automasi proses follow up dan pengingat jadwal
  • Mendukung multi-channel sekaligus (WhatsApp, email, dll)
Kekurangan
  • Membutuhkan koneksi internet yang stabil untuk mengakses dashboard
Mengapa Memilih Mekari Qontak?
Mempermudah pengelolaan komunikasi dan data pasien dalam layanan kesehatan.

2. Pipedrive

Pipedrive-Healthcare CRM Software
Sumber: Pipedrive

Pipedrive menawarkan CRM software berbasis web yang memungkinkan Anda untuk merencanakan aktivitas penjualan dan memantau transaksi

Selain itu, solusi ini juga dapat menyederhanakan setiap tindakan dan membantu proses operasional dan alur kerja harian bisnis Anda.

Harga Pipedrive: Mulai dari US$24 per bulan.

Fitur unggulan Pipedrive:

  • Visual sales pipeline: Gambaran proses penanganan pasien dan layanan secara visual, mudah dipantau setiap tahapnya.
  • Customizable pipeline: Setiap tahap alur kerja dapat diubah sesuai kebutuhan klinik atau organisasi kesehatan.
  • Segment leads: Memisahkan dan mengelompokkan calon pasien berdasarkan kriteria tertentu untuk penanganan lebih terfokus.
  • Team collaboration: Memungkinkan tim bekerja sama, berbagi informasi pasien, dan memperbarui status layanan secara real-time.
Kelebihan
  • Mudah digunakan dan dipelajari
  • Visual pipeline jelas dan intuitif
  • Dapat disesuaikan dengan kebutuhan organisasi
Kekurangan
  • Fitur canggih hanya di paket mahal
  • Integrasi aplikasi kadang terbatas
  • Laporan dan analitik kurang mendalam
Mengapa Memilih Pipedrive?
Memudahkan kolaborasi dan pelacakan interaksi pasien secara efisien di sektor healthcare.

3. Zoho CRM

Healthcare CRM Software_Zoho
Sumber: Zoho CRM

Zoho CRM merupakan platform manajemen bisnis berbasis cloud yang melayani bisnis dari semua ukuran. Platform ini menawarkan alat otomatisasi penjualan dan pemasaran, fungsi analisis, dan dukungan pelanggan.

Harga Zoho CRM: Mulai dari Rp. 276.000,. per bulan.

Fitur unggulan Zoho CRM:

  • Omnichannel Communication: Mengelola komunikasi pasien di email, SMS, chat, dan media sosial dalam satu tempat.
  • AI-powered Insights: Menyediakan analisis prediksi untuk meningkatkan pelayanan pasien lewat kecerdasan buatan.
  • Customizable Workflows: Alur kerja otomatis yang bisa disesuaikan untuk mempercepat proses pelayanan pasien.
  • EHR Integration: Terintegrasi dengan sistem rekam medis elektronik untuk data pasien yang terpusat.
  • HIPAA-compliant Security: Standar keamanan tinggi untuk memastikan kerahasiaan data kesehatan pasien.
Kelebihan
  • Mudah digunakan dan interface intuitif
  • Otomatisasi proses penanganan pasien
  • Integrasi luas dengan banyak aplikasi
Kekurangan
  • Fitur khusus kesehatan terbatas secara default
  • Learning curve untuk fitur lanjutan
  • Respon tim support lambat pada paket dasar
Mengapa Memilih Zoho CRM?
Zoho CRM menawarkan automatisasi, keamanan, dan kemudahan integrasi untuk kebutuhan kesehatan.

4. Zendesk

Healthcare CRM Software_Zendesk Sell
Sumber: Zendesk

Zendesk Sell menawarkan healthcare CRM software yang dibutuhkan perusahaan medis dan farmasi untuk meningkatkan penjualan. Software ini dapat memudahkan untuk melacak semua aktivitas, catatan, dan komunikasi perwakilan Anda, bahkan secara offline.

Harga Zendesk: Mulai dari US$25 per bulan.

Fitur unggulan Zendesk:

  • Communication tracking and pipeline visibility: Memantau komunikasi & progres pasien secara otomatis dalam satu tampilan terpadu.
  • Email templates: Mengirim email personalisasi ke banyak pasien dengan template yang sudah tersedia.
  • Mobile sales management and offline access: Akses data pasien & pipeline sales dari smartphone, bahkan tanpa internet.
  • Integration capabilities: Terhubung langsung dengan aplikasi lain agar kerja tim healthcare lebih lancar.
  • Reporting and analytics: Mendapatkan laporan kinerja tim & tren pasien untuk pengambilan keputusan cepat.
Kelebihan
  • Mudah digunakan & cepat diimplementasikan
  • Analisis data pasien dan sales sangat informatif
  • Integrasi aplikasi kesehatan lengkap
Kekurangan
  • Fitur lanjutan memerlukan biaya lebih tinggi
  • Butuh waktu belajar untuk fungsi kompleks
  • Beberapa kustomisasi terbatas
Mengapa Memilih Zendesk Sell?
Mempermudah pengelolaan pasien dan sales healthcare dalam satu platform efisien.

5. Onpipeline

Healthcare CRM Software_Onpipeline
Sumber: Onpipeline

Onpipeline menyediakan healthcare CRM software yang dapat membantu mengakuisisi pasien. Dengan perangkat ini, Anda dapat membuat interaksi yang dipersonalisasi yang mengarah pada pengalaman pasien yang lebih baik secara keseluruhan.

Harga Onpipeline: Mulai dari US$12 per bulan.

Fitur unggulan Onpipeline:

  • Pipeline Management: Memudahkan dalam mengelola tahap penjualan.
  • Integrations: Terhubung langsung dengan Google, Microsoft, dll.
  • Task Automation: Memperingan tugas dengan otomatisasi kerja.
  • API & Webhooks: Memungkinkan penyesuaian dengan aplikasi lain.
  • Custom Fields: Menambahkan bidang data sesuai kebutuhan.
Kelebihan
  • Mudah digunakan tanpa kurva pembelajaran yang curam
  • Biaya terjangkau dengan fitur lengkap
  • Dapat disesuaikan dan terintegrasi dengan berbagai aplikasi
Kekurangan
  • Fitur AI teks belum tersedia
  • Fokus utama pada penjualan, mungkin kurang cocok untuk fungsi non-penjualan
  • Terbatas pada alur dan fitur tertentu dibandingkan CRM skala besar
Mengapa Memilih Onpipeline?
Memudahkan pengelolaan data pasien dan kolaborasi tim dengan biaya efektif.

6. Bitrix24

Sumber: Bitrix24

Bitrix24 menyediakan platform CRM bagi bisnis yang dapat mengatur dan melacak interaksi dengan pelanggan dan mitra potensial.

Platform ini dapat memungkinkan Anda untuk mencatat dan mengelola interaksi pelanggan, menangkap dan menyimpan data prospek, menghasilkan laporan penjualan, serta melakukan segmentasi target audiens.

Harga Bitrix24: Mulai dari US$49 per bulan.

Fitur unggulan Bitrix24:

  • Rules/triggers: Otomatisasi proses seperti penjadwalan follow-up pasien dengan aturan atau pemicu tertentu.
  • Custom pipelines: Pengelolaan tahapan layanan atau perawatan pasien sesuai alur yang bisa disesuaikan kebutuhan klinik.
  • Sales analytics: Analisis data penjualan layanan kesehatan untuk memantau performa dan peluang peningkatan.
  • Real-time sales management: Pemantauan dan pengelolaan aktivitas penjualan secara langsung untuk respons cepat terhadap kebutuhan pasien.
Kelebihan
  • Fitur lengkap dan terintegrasi untuk operasional kesehatan
  • Harga kompetitif, ada versi gratis untuk tim kecil
  • Mendukung cloud dan on-premise, fleksibel untuk skala bisnis berbeda
Kekurangan
  • Kurva belajar cukup tinggi bagi pengguna baru
  • Tampilan interface terasa padat & butuh adaptasi
  • Beberapa fitur lanjutan perlu kustomisasi ekstra
Mengapa Memilih Bitrix24?
Cocok untuk fasilitas kesehatan yang ingin efisiensi layanan dan pengelolaan pasien dalam satu platform mudah pakai.

7. Nimble

Healthcare CRM Software-Nimble
Sumber: Nimble

Nimble menawarkan solusi CRM dengan widget browser dan otomatisasi tenaga penjualan untuk bisnis kecil dan menengah.

Solusi ini secara otomatis dapat membantu Anda untuk mengisi profil pelanggan dan riwayat interaksi dari daftar kontak, percakapan email, dan aktivitas media sosial di berbagai platform.

Harga Nimble: Mulai dari US$19 per bulan.

Fitur unggulan Nimble:

  • Nimble Prospector: Mendapatkan dan memperbarui data kontak pasien secara otomatis dari website atau media sosial.
  • Relationship Management: Mengelola interaksi dan riwayat komunikasi pasien secara terpusat untuk pelayanan yang lebih personal.
  • Live Profiles: Profil pasien lengkap yang selalu diperbarui secara otomatis dari berbagai sumber online.
  • Segmentation: Mengelompokkan dan menyaring data pasien berdasarkan kriteria tertentu, memudahkan kampanye atau follow-up yang tertarget.
Kelebihan
  • Mudah digunakan tanpa pelatihan rumit
  • Integrasi luas dengan aplikasi populer kesehatan
  • Fitur otomatisasi untuk efisiensi kerja staf medis
Kekurangan
  • Kustomisasi laporan terbatas
  • Tidak ada dukungan pelanggan 24/7
  • Integrasi bawaan terbatas jika butuh sistem yang sangat spesifik
Mengapa Memilih Nimble?
Memudahkan fasilitas kesehatan membangun hubungan pasien yang lebih baik dan efisien.
Baca juga: Rekomendasi Software Aplikasi CRM Terbaik untuk Bisnis di Indonesia

Tabel Perbedaan Rekomendasi Healthcare CRM Software Terbaik untuk Bisnis

Gunakan tombol panah kiri/kanan untuk menggulir secara horizontal.

Nama ToolsFitur UtamaTarget Skala BisnisIndustriHarga
Mekari QontakDatabase 360°, manajemen aktivitas & pipeline, automasi tugas & notifikasi, dashboard & laporan kustom, multi-pipeline CRMKlinik & rumah sakit kecil–menengah, bisnis healthtechKlinik, rumah sakit, telemedicine, layanan kesehatan digitalMulai dari Rp400.000 per pengguna/bulan. Biaya selengkapnya bisa cek di sini.
PipedriveVisual & customizable pipeline, segmentasi pasien, kolaborasi tim real-timeKlinik kecil–menengah, rumah sakit swastaKlinik dokter, gigi & mata, rehabilitasi, laboratorium medisMulai US$24/bulan
Zoho CRMOmnichannel komunikasi, AI insights, workflow kustom, integrasi EHR, keamanan HIPAAKlinik kecil hingga jaringan layanan kesehatan besarKlinik, rumah sakit, laboratorium, telemedicineMulai Rp276.000/bulan
ZendeskPelacakan komunikasi & pipeline, email template, akses mobile & offline, laporan & analitikKlinik kecil hingga rumah sakit menengah–besarRumah sakit, klinik, farmasi, alat kesehatanMulai US$25/bulan
OnpipelinePipeline management, task automation, integrasi aplikasi, API & custom fieldsBisnis kecil–menengahKesehatan, layanan pelangganMulai US$12/bulan
Bitrix24Rules & triggers, custom pipeline, sales analytics, manajemen real-timeKlinik kecil hingga grup layanan kesehatan besarRumah sakit, klinik spesialis, telemedicine, lab diagnostikMulai US$49/bulan
NimbleProspector otomatis, relationship management, live profiles, segmentasi kontakUKM, klinik & rumah sakit kecil–menengahKlinik, praktik dokter, homecare, startup kesehatanMulai US$19/bulan
Catatan
  1. Data harga aplikasi pada tabel ini bersumber dari informasi publik yang tersedia di website resmi masing-masing vendor.
  2. Perlu diperhatikan bahwa harga, paket, dan fitur dapat berubah sewaktu-waktu.
  3. Kami menyarankan Anda untuk mengecek langsung website resmi penyedia aplikasi guna mendapatkan update harga terbaru dan detail paket yang sesuai kebutuhan bisnis.

Tips Memilih Healthcare CRM Software untuk Bisnis

Berikut ini adalah beberapa panduan penting dalam memilih Healthcare CRM Software agar investasi teknologi Anda memberikan manfaat maksimal:

1. Pastikan Keamanan dan Kepatuhan Data Kesehatan

Pertama-tama, Anda perlu memilih sistem CRM yang sudah memenuhi standar enkripsi tingkat tinggi serta patuh terhadap regulasi perlindungan data medis. Tujuannya untuk menjamin kerahasiaan informasi pasien tetap terjaga dengan aman.

2. Dukungan Manajemen Data Pasien Terpusat

CRM yang ideal harus mampu menyatukan seluruh riwayat medis dan interaksi pasien ke dalam satu dasbor terpadu agar tim medis dapat memberikan layanan yang lebih personal dan konsisten.

3. Mendukung Otomasi Alur Layanan Kesehatan

Gunakan fitur otomatisasi untuk mengirimkan pengingat jadwal konsultasi serta tindak lanjut pasien secara otomatis sehingga efisiensi kerja staf meningkat dan risiko kesalahan manual berkurang.

4. Mudah Diintegrasikan dengan Sistem Medis Lain

Pastikan perangkat lunak dapat terhubung dengan mudah ke sistem Electronic Health Record (EHR) maupun aplikasi pendaftaran agar pertukaran data antar departemen menjadi lebih lancar dan sinkron.

5. Fleksibel untuk Skala dan Pertumbuhan Bisnis

Pilihlah solusi digital yang mampu beradaptasi dengan kebutuhan klinik kecil hingga rumah sakit besar sehingga sistem tetap relevan saat bisnis berkembang tanpa perlu melakukan migrasi data yang rumit.

Baca juga: Chatbot CRM: Pengertian, Manfaat, dan Contoh Penerapannya

Wujudkan Layanan Kesehatan Terbaik dengan Solusi CRM Mekari Qontak!

Untuk mencapai kualitas patient journey yang baik, pilihlah healthcare CRM software yang sudah teruji dan fokus pada industri kesehatan di Indonesia.

Mekari Qontak menghadirkan solusi CRM kesehatan terpercaya di Indonesia yang telah tersertifikasi ISO 27001 untuk menjamin keamanan data pasien.

Anda dapat mengotomatiskan layanan pelanggan dengan respon cepat 24/7 melalui fitur Chatbot dan memberikan pengalaman konsisten kepada setiap pasien melalui platform Omnichannel yang telah terintegrasi.

Selain itu, Anda juga dapat melayani pelanggan melalui banyak perangkat karena fitur WhatsApp multi-device yang tersedia dan menyimpan seluruh aktivitas pelayanan pelanggan secara real-time.

Rasakan berbagai fitur keunggulan lainnya dengan dapatkan uji coba gratis CRM kesehatan Mekari Qontak atau konsultasikan strategi layanan kesehatan Anda dengan tim ahlinya tanpa dipungut biaya!

Manfaat fitur utama CRM kesehatan Mekari Qontak
Kategori : Bisnis ToolsCRM

Pertanyaan yang Sering Diajukan Tentang Healthcare CRM Software (FAQ)

Apakah Healthcare CRM hanya cocok untuk rumah sakit besar?

Apakah Healthcare CRM hanya cocok untuk rumah sakit besar?

Tidak. Healthcare CRM juga sangat relevan untuk klinik kecil, praktik dokter mandiri, hingga layanan telemedicine. Sistem ini justru membantu fasilitas kesehatan skala kecil bekerja lebih efisien tanpa menambah beban administratif.

Apa perbedaan Healthcare CRM dengan CRM bisnis biasa?

Apa perbedaan Healthcare CRM dengan CRM bisnis biasa?

Healthcare CRM dirancang khusus untuk mengelola data pasien, layanan medis, dan komunikasi kesehatan, serta memperhatikan keamanan dan kerahasiaan data medis yang tidak selalu tersedia di CRM umum.

Apakah penggunaan Healthcare CRM memerlukan tim IT khusus?

Apakah penggunaan Healthcare CRM memerlukan tim IT khusus?

Tidak selalu. Banyak Healthcare CRM modern berbasis cloud yang mudah digunakan, memiliki dashboard intuitif, dan didukung tim support, sehingga dapat dioperasikan oleh staf non-teknis.

Bagaimana Healthcare CRM membantu meningkatkan pengalaman pasien?

Bagaimana Healthcare CRM membantu meningkatkan pengalaman pasien?

Healthcare CRM membantu menciptakan layanan yang lebih personal melalui riwayat pasien terpusat, pengingat otomatis, respons lebih cepat, serta komunikasi yang konsisten di setiap tahap layanan kesehatan.