Memanfaatkan platform konten LinkedIn untuk melakukan content marketing merupakan salah satu strategi yang tidak bisa diabaikan, terutama jika Anda merupakan marketer business to business (B2B).
LinkedIn memiliki potensi pertumbuhan audiens yang luas sehingga konten yang ditargetkan dengan tepat akan menghasilkan interaksi yang diharapkan serta konversi.
Artikel ini akan membahas tips konten LinkedIn yang dapat Anda gunakan untuk pemasaran.
Tips Konten LinkedIn Agar Banjir Like
Kepala divisi Global Content Marketing di LinkedIn, Jason Miller menganggap bahwa konten LinkedIn berhasil adalah konten yang:
1. Bangun Company Page di Linkdln
LinkedIn memungkinkan Anda untuk membuka jalan berinteraksi dengan semua pelaku profesional di seluruh dunia tanpa batas.
Bangun audiens Anda sekarang dengan cara membuat company page untuk branding dan identitas bisnis Anda.
Di sinilah pusat segala kegiatan konten marketing Anda di LinkedIn, pastikan identitas dan karakter brand benar-benar terefleksi dari halaman ini.
Kecenderungan pengguna LinkedIn ditandai dengan tingginya keinginan mereka untuk terlibat dalam percakapan yang mengangkat topik yang menarik perhatian mereka.
Waktu yang digunakan orang-orang profesional ni diinvestasikan agar mereka dapat merespon konten berkualitas.
Tujuan utama mereka bergabung dengan Linkedin adalah untuk membuka networking serta menyerap ilmu sebanyaknya.
Mereka juga mendapatkan update dari industri yang merupakan spesialisasi mereka untuk terinspirasi. Di sinilah konten Anda sebaiknya berfokus.
2. Publikasikan Konten Slideshare di LinkedIn
Audiens Anda menginginkan data yang lengkap dan mudah diakses yang dirangkum menjadi materi yang mereka harapkan. Karenanya, Slideshare merupakan platform tempat berbagi slideshow atau materi presentasi data visual yang pasti menarik audiens Linkedin untuk mengikuti company page bisnis Anda.
Platform LinkedIn sudah terintegrasi dengan Slideshare, dan sudah terbukti jika konten yang informatif atau edukatif memiliki impresi yang lebih tinggi.
Tantangan kini terletak pada bagaimana cara marketer B2B menyediakan materi bisnis yang interaktif, dan hal ini dapat dicapai dengan memanfaatkan Slideshare di Linkedin.
3. Promosikan Konten Terbaik Anda
Promosi berbayar di LinkedIn dapat membantu Anda menargetkan konten langsung pada mereka yang memang perlu melihatnya dan membutuhkannya.
Dengan demikian, interaksi yang tercipta akan lebih efektif dan berpotensi berubah menjadi pembelian sampai proses deal.
Sesudah Anda merencanakan dan mengeksekusi konten yang berkualitas, konten tersebut masih membutuhkan sedikit ‘dorongan’.
Untuk memastikan konten Anda dilihat dan diakses, sediakan budget promosi di LinkedIn.
Mengingat Linkedin sendiri merupakan tempat berkumpulnya audiens yang spesifik dan tahu apa yang mereka mau, maka dorongan berupa ads di LinkedIn akan mendatangkan hasil yang jauh lebih efektif bagi bisnis Anda.
Strategi Konten LinkedIn
Kini, yang tersisa hanyalah penentuan strategi yang sesuai bagi konten Anda, dan tidak hanya sekedar menciptakan konten yang tidak relevan.
Berikut ini beberapa strategi yang perlu Anda terapkan untuk membuta konten di Linkedln semakin menarik.
1. Rumuskan objektif bisnis Anda dan strategi konten yang relevan, tuliskan solusi yang tersedia dalam bisnis Anda dan jangan kehilangan audiens yang potensial di LinkedIn.
2. Pastikan kontent terdistribusi dengan baik kepada audiens yang tepat.
3. Pastikan konten Anda dapat dipercaya, hal ini bisa didukung oleh data yang valid.
4. Susun jadwal yang terstruktur agar waktu Anda tidak berantakan.
Buatlah sesederhana mungkin dengan mengikuti keempat tips di atas tadi.