Daftar isi
5 min read

Panduan Lengkap Task Management Software untuk Bisnis

Tayang 04 Juni 2023
Diperbarui 12 Desember 2023
Nifty
Panduan Lengkap Task Management Software untuk Bisnis

Task management software menyederhanakan alur kerja tugas dengan sistem otomatisasi. Aplikasi ini mempermudah bisnis mengatur tugas seperti: merencanakan tugas, melacak progress tugas secara real-time.

Pada artikel kali ini kami memberikan panduan lengkap mengenai task management software untuk bisnis Anda. Selain itu, kami juga mempertegas alasan Anda untuk menggunakan aplikasi ini.


Apa itu Task Management Software?

Task management software adalah perangkat digital yang digunakan bisnis untuk mengelola tugas harian. Aplikasi ini mampu melacak tugas, menambahkan tenggat waktu, dan kolaborasi tim untuk memastikan semua tugas dapat diselesaikan dengan baik.

Task management app diperlukan mengingat aplikasi sederhana seperti notes atau spreadsheet tidak lagi cukup untuk konteks yang lebih kompleks. Misalnya saat Anda perlu berkolaborasi dengan orang lain atau mengatur tugas Anda sedemikian rupa sehingga Anda dapat dengan mudah melacak progresnya.

Task management software dibuat khusus untuk tujuan meningkatkan pengalaman Anda saat mengelola tugas Anda. Oleh karena itu, aplikasi ini penting bagi orang-orang yang ingin mengatur pekerjaan dan meningkatkan produktivitas.

Baca juga: Manajemen Tugas: Cara Mudah Menyelesaikan Pekerjaan


Mengapa Bisnis Harus Menggunakan Task Management Software?

Task management software sangat penting untuk bisnis saat ini. Alasannya aplikasi ini memiliki kemampuan untuk mengatur semua tugas yang dikerjakan karyawan terpantau berada di jalur yang benar. Hal ini dapat menghemat waktu dan mendorong peningkatan produktivitas mereka.

Selain itu, ada manfaat lain yang bisa Anda dapatkan setelah menggunakan task management software, antara lain:

– Memastikan semua tugas teratur

Biasanya, informasi berasal dari banyak saluran, maka Anda selalu berpindah platform untuk mengetahui tugas Anda. Hal ini akan menurunkan produktivitas Anda yang membuat Anda kehilangan banyak waktu. Dengan mengelola tugas Anda hanya dalam aplikasi task management software, Anda dapat dengan mudah mengatur beban kerja Anda, mengumpulkan semua informasi yang diperlukan untuk mengerjakannya hanya dari satu platform.

– Memfasilitasi kolaborasi tim

Banyak tugas yang tidak bisa Anda selesaikan sendiri. Oleh karena itu, Anda perlu bekerjasama dengan anggota tim lainnya. Dengan task management software, hanya perlu satu klik untuk mengirim tugas dengan detailnya ke rekan satu tim Anda.

– Melacak progress tugas

Task management app dilengkapi dengan fitur tracking untuk memantau semua progress tugas secara real time. Hal ini memudahkan Anda untuk memastikan bahwa semua tugas berada di jalur yang benar. Anda juga dengan cepat mengidentifikasi apabila terjadi kendala dan langsung memberikan solusi mengatasi masalah tersebut.

– Memprioritaskan tugas

Semua tugas tidak diciptakan sama. Sementara setiap tugas perlu ditangani, beberapa lebih penting daripada yang lain. Dengan task management app, Anda bisa memprioritaskan tugas yang harus segera diselesaikan.

Baca juga: 25 Task Management Software Terbaik di Tahun 2023


Apa saja Fitur yang Wajib Dimiliki Task Management Software?

Di antara banyaknya fitur yang ditawarkan oleh task management software, ada beberapa fitur yang wajib dimiliki untuk mempermudah bisnis Anda. Fitur-fitur yang dimaksud antara lain:

  • Task Customization: Fitur ini memungkinkan Anda menyesuaikan tugas sesuai dengan kebutuhan
  • Task Prioritization: Mengurutkan tugas sesuai dengan skala prioritasnya, hal ini akan membantu Anda menjaga fokus tim Anda tetap pada jalurnya
  • Time Tracking: Membantu Anda memenuhi tenggat waktu menyelesaikan tugas sesuai yang ditentukan sebelumnya.
  • Task Tracking: Memungkinkan Anda mengawasi akuntabilitas, dedikasi anggota tim, dan melacak kemajuan penyelesaian secara real time.
  • Collaboration: Menawarkan serangkaian fitur yang membantu tim berkolaborasi dengan lebih efisien
  • Excellent Customer Support: Memberikan dukungan pelanggan dan menyelesaikan masalah mereka dengan segera

Manfaat Menggunakan Task Management Software

Seperti dijelaskan di atas, banyak alasan untuk menggunakan aplikasi manajemen tugas. Namun bukan hanya itu saja, masih banyak manfaat yang akan Anda dapatkan setelah menggunakan task management software seperti berikut:

  • Membantu mengatur, menetapkan, dan memprioritaskan tugas dari satu platform terpusat
  • Menyederhanakan proyek yang kompleks menjadi sejumlah tugas yang mudah diselesaikan
  • Menghubungkan semua pekerjaan untuk memastikan pengadaan produk yang berkualitas kepada pelanggan
  • Mendorong produktivitas tim dengan mengingatkan tugas yang perlu segera diselesaikan
  • Memudahkan dalam memantau hasil kerja dan mengelola tenggat waktu.

Tips Memilih Task Management Software Terbaik

Salah satu nilai jual atau pembeda aplikasi satu dengan kompetitor adalah fitur yang ditawarkan. Fitur-fitur ini lah kelebihan dari produk yang ditawarkan. Oleh karena itu, sebelum menentukan pilihan, ada baiknya Anda memperhatikan fitur-fitur task management software yang ditawarkan masing-masing pengembang.

Berikut Fitur-fitur yang Wajib Dimiliki Task Management Software adalah

  • Integrasi Komprehensif: kemampuan aplikasi untuk terhubung dengan berbagai aplikasi lain seperti Google Calendar, Slack, Salesforce, Zapier, Bugsnag, dan lainnya
  • Melacak Kemajuan Tugas: memvisualisasikan proyek dari berbagai pandangan untuk melacak progress atau di tahap mana dalam proyek setiap orang
  • Dukungan Pelanggan yang Responsif: solusi manajemen tugas ini menawarkan layanan obrolan cepat dan waktu respons email untuk dukungan saat Anda memerlukan bantuan
  • Kemudahan Penggunaan: terutama untuk pemula yang tidak memiliki wawasan terkait teknologi bisa dengan mudah mengoperasionalkannya
  • Fleksibilitas Intuitif: dapat disesuaikan dengan kebutuhan seperti menjalankan perencanaan tugas tidak hanya untuk kampanye pemasaran dan pengembangan perangkat lunak, tetapi juga untuk tujuan pribadi dan proyek lainnya
  • Pembaruan: memastikan bahwa aplikasi ini selalu dibenahi untuk menghancurkan bug, mengirimkan fitur baru, dan mendengarkan umpan balik pengguna.

Miliki Task Management Software Terbaik Sekarang!

Task management software digunakan untuk mengatur semua tugas yang dikerjakan karyawan terpantau berada di jalur yang benar. Hal ini mendorong peningkatan produktivitas mereka.

Dari 20 rekomendasi task management app terbaik, tentu tidak semua bisa Anda gunakan. Maka dari itu pilihlah aplikasi yang sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda seperti Qontak.com.

Qontak.com telah dipercaya lebih dari 3000++ perusahaan dari berbagai skala bisnis. Selain mudah disesuaikan, Qontak.com juga dilengkapi dengan berbagai fitur canggih dari aplikasi CRM yang mudah digunakan untuk mengatur task management mereka.

Kategori : BisnisBisnis Tools
WhatsApp WhatsApp Sales