Melakukan Closing Penjualan Kurang dari 100 Hari, Apakah Mungkin?
Pernahkah Anda merasa lelah menunggu prospek Anda merespon positif dan memberikan sinyal bahwa mereka siap untuk closing penjualan Anda? Seharusnya, leads sales Anda berubah menjadi customer dalam waktu kurang dari 100 hari, dan seharusnya hal ini juga terjadi secara konsisten. Leads bisnis merupakan salah satu penentu dan penggerak roda bisnis, dan kecepatan serta kesigapan bisnis dalam merespon leads yang datang adalah kunci berhasilnya bisnis Anda.
Terkadang, leads atau prospek yang menjanjikan “nyangkut” karena adanya proses transaksi yang terlalu bertele-tele. Saat ini yang dialami oleh customer, mereka bisa dengan mudah berpindah ke kompetitor Anda dan Anda pun gagal melakukan closing. Apakah Anda menginginkan hal ini terjadi?
Semua hal, mulai dari user experience pada website Anda, hingga terlalu fokusnya Anda pada likes yang diperoleh di Facebook atau jumlah followers di Twitter, dapat menjadi penyebab gagalnya closing. Anda perlu mengubah cara Anda mendapatkan leads dan mengubahnya menjadi customer. Anda perlu mengetahui apa saja yang mereka lakukan di dunia maya, apa saja kebutuhan mereka, demi mengubah mereka menjadi sales yang berhasil. Ini lah tiga aspek dari perjalanan konsumer yang dapat Anda jadikan pertimbangan agar closing lebih cepat terjadi.
4 Cara Melakukan Closing Penjualan dalam 100 Hari
1. Cari prospek unggulan
Lebih mudah bagi Anda untuk mendapatkan serta mendatangkan leads unggulan berdasarkan perilaku mereka yang sesungguhnya daripada berdasarkan informasi yang mereka tampilkan di dunia maya atau yang Anda peroleh lewat formulir online atau survey. Gunakan data yang menunjukkan kecenderungan dan perilaku pelanggan untuk memfilter leads ads unggulan dan mempersempit target market Anda agar lebih fokus ke mereka yang paling mungkin melakukan transaksi.
Selalu periksa apa saja hal yang dilakukan oleh kompetitor Anda dan bagaimana Anda dapat mengejar kemajuan kompetitor dan membuatnya sesuai dengan bisnis Anda. Prospek yang sudah melakukan riset mengenai bisnis Anda dan saingan dari bisnis Anda harus mendapatkan perlakuan spesial dari Anda dibandingkan dengan mereka yang belum mencapai tahapan ini.
2. Cari tahu lebih jauh kecenderungan para leads Anda
Kumpulkan semua yang Anda ketahui mengenai prospek Anda. Mulai dari aspek marketing dan sales yang bisa Anda berikan untuk prospek Anda, data secara analitik, dan yang lainnya untuk dapat mengetahui apa kebutuhan dari orang tersebut. Terkadang, hal ini berarti Anda harus membangun koneksi secara manual. Lihat berbagai sisi interaksi yang diberikan oleh prospek Anda dan menempatkan tim sales untuk bisa memahami kebutuhan tiap individu.
Berbagai tool analitik yang tersedia dapat membantu Anda mencari tahu dari mana customer Anda mengakses bisnis Anda. Semakin banyak seseorang berinteraksi dengan brand Anda, semakin mungkin Anda mengetahui kebutuhan serta latar belakang dari prospek tersebut. Anda bisa mengetahui dan memetakan kegiatan customer di berbagai situs yang berbeda, sehingga perilaku berbagai prospek tersebut terlihat. Anda pun lebih mudah merencanakan strategi dan kampanye yang tepat bagi dan mendeteksi berbagai kesempatan yang tersedia untuk bisnis Anda.
3. Jangan hanya mengandalkan informasi yang disediakan oleh customer Anda
Alasan utama Anda harus berhenti mempercayai apa yang dipostingkan secara online oleh customer Anda adalah karena kemungkinan besar hal itu tidak merepresentasi aktivitas dan perilaku mereka yang sebenarnya. Data produk apa saja yang memotivasi terjadinya pembelian oleh target market utama Anda merupakan indikator yang kuat bahwa prospek tersebut potensial.
Setelah Anda dapat mengenali mana saja leads yang potensial, pastikan Anda mengolah dan memanfaatkan berbagai data ini sebaik mungkin. Jika Anda sudah memiliki data yang sesuai, Anda perlu peduli dan melakukan follow up sehingga leads ini mengetahui bisnis Anda dan melakukan pembelian. Anda dapat mengotomatisasi leads Anda. Namun, Anda perlu membuatnya lebih personal sesuai dengan perilaku mereka secara online. Kategorikan berbagai leads, dan cobalah membuat pesonalisasi bagi tiap kategori. Dengan demikian, Anda bisa lebih manargetkan tiap kelompok prospek secara lebih efektif. Pastikan juga Anda memberikan perlakuan yang berbeda bagi leads yang Anda peroleh lewat iklan dan yang Anda peroleh secara organik.
Fokus Anda haruslah mendapatkan leads yang pasti dapat berubah menjadi transaksi secara lebih cepat. Dengan secara rutin memonitor berbagai data yang dihasilkan prospek Anda, Anda dapat menggunakan semua masukan yang Anda terima untuk mengoptimasi aktivitas sales Anda.
4. Gunakan aplikasi pendukung sales
Pebisnis atau pemimpin manapun pasti ingin meningkatkan penjualan dan bisnisnya dengan praktis dan biaya yang lebih ringan. Hal tersebut dapat dicapai dengan bantuan aplikasi sales yang akan sangat bermanfaat dalam strategi penjualan bisnis tersebut. Untuk membantu melacak proses sales dengan benar, Anda perlu memiliki sebuah sistem yang dilengkapi dengan fitur tertentu, seperti aplikasi CRM (customer relationship management). Dengan sistem tersebut, Anda dapat menghindari 10 tantangan dan kendala bisnis tanpa Aplikasi CRM yang dapat menghambat closing penjualan Anda.
Bagaimana Mendapatkan Aplikasi Pendukung Closing Penjualan?
Anda dapat memulai dengan mudah melalui aplikasi CRM qontak.com. qontak.com adalah perusahaan penyedia aplikasi CRM terbaik di Indonesia yang menawarkan berbagai solusi CRM sesuai dengan kebutuhan perusahaan Anda. Software dan aplikasi smartphone CRM qontak.com memiliki sistem yang canggih dan pintar sehingga keduanya terintegrasi dengan baik. qontak.com juga didesain bagi Anda yang mengutamakan kebutuhan mobile.
Kelebihan software dan aplikasi CRM qontak.com di antaranya ialah:
- Laporan Penjualan Otomatis, Analitik Bisnis & Data Manajemen
- Perangkat lunak yang dapat disesuaikan secara untuk memenuhi kebutuhan bisnis Anda
- Pelacak HR Live GPS dan solusi kehadiran yang dapat bekerja tanpa internet
- Solusi KPI & Tugas yang dapat disesuaikan
- Solusi Manajemen Proyek
- WhatsApp untuk Bisnis & Integrasi Messenger Lainnya
- Sistem Pemesanan Pembelian & Integrasi E-Commerce
Ingin memperoleh solusi bisnis di atas dan konsultasi mengenai closing penjualan dengan tim kami?
Segera hubungi kami dan COBA GRATIS selama 14 hari!